Ikut Hadir Wakil Bupati Kebumen Meriahkan Opening Ceremony HUT SMANDA Ke-34

 

Talenta - SMAN 2 Kebumen gelar Opening Ceremony HUT ke-34 dengan meriah, mengangkat tema GANTARI (Generasi Negeri Berjiwa Toleransi). Opening Ceremony dilaksanakan di lapangan utama SMAN 2 Kebumen, (Senin,25/09/2023).

Mengawali acara upacara pembukaan diadakan dan dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Kebumen, Hj. Ristawati Purwaningsih,S.ST., M.M. Turut hadir menyukseskan acara KORMI (Komite Olahraga Masyarakat Indonesia), Kepala DISTIKPORA Kab. Kebumen dan Komite Sekolah SMAN 2 Kebumen. Opening Ceremony HUT diikuti oleh seluruh peserta didik beserta guru dan karyawan SMAN 2 Kebumen dengan penuh antusias.

Bupati Kab. Kebumen lewat sambutan yang dibacakan oleh wakil bupati mengucapkan selamat atas momentum HUT SMAN 2 Kebumen sekaligus mendoakan semoga sekolah SMAN 2 Kebumen ini senantiasa bisa memberikan kontribusi yang besar untuk kabupaten dan juga Indonesia.

"Bupati Kab. Kebumen mengucapkan selamat atas momentum HUT SMAN 2 Kebumen sekaligus mendoakan semoga nama almamater sekolah SMAN 2 Kebumen ini senantiasa bisa memberikan kontribusi yang besar untuk kabupaten dan juga Indonesia." Papar Bupati Kab. Kebumen dalam sambutannya.

Dilanjutkan pelepasan burung merpati secara simbolis oleh wakil bupati Kab. Kebumen, KORMI, Kepala Distikpora Kab. Kebumen, Komite Sekolah dan Kepala Sekolah SMAN2 Kebumen, Sutrisno, S.Pd.

Memeriahkan acara wakil bupati selaku ketua KORMI  beserta jajaran KORMI ikut serta melakukan senam bersama seluruh peserta Opening Ceremony dengan semangat. Acara dilanjutkan dengan perlombaan permainan tradisional, diantaranya egrang, gapyak dan panco. Sekaligus sebagai sosialisasi KORMI kepada masyarakat di dunia pendidikan untuk mengenalkan permainan tradisional yang mungkin selama ini kurang dikaungkan.

Harapannya diadakan kegiatan ini digunakan sebaik mungkin dan menjadikan kebersamaan menuju prestasi yang berkarakter sesuai dengan visi misi sekolah.

"Harapanya momentum ini digunakan untuk kebersamaan baik internal maupun external bersama-sama bersinergi untuk meraih sesuai dengan visi kita yaitu berprestasi dengan berkarakter atau berakhlaq untuk tingkat yang global, artinya tingkat yang lebih tinggi dan juga sesuai dengan temanya kita yaitu memiliki jiwa Toleransi yang tinggi". Ujar Tri Ngudi Prasetyo selaku Waka Kesiswaan sekaligus Panitia Pelaksanaan HUT SMAN 2 Kebumen ke-34.

Jurnalistik

Jurnalistik SMANDA

About

Tagar:

Bagikan Postingan ini:

Komentar:

  1. Dilarang melakukan spam pada komentar blog, posingan, agenda.
  2. Dilarang memberikan komentar yang melanggar hukum Indonesia
    * sara, asusila, kata - kata kasar, flaming, prostitusi, perjudian, narkoba
  3. Dilarang melakukan promosi/iklan
  4. Dilarang menyebarkan informasi palsu/hoax
  5. Dengan mengklik tombol 'Load Comment' dan/atau memberikan komentar anda setuju dengan peraturan diatas.
Privacy Policy